19 Oktober, 2009

KULIAH PRAKTIKUM PTI

hhooooaaa,,,,akhirnya aku posting lagi..
Sekian lama gag posting jadi kikuk ngetik.
=(
Tadi aku kuliah Praktikum PTI (Pengatar Teknologi Informatika),,diajar ama mbak asdosnya yang cantik dan imut. =)
heeemmm,,tadi diajarin apa yah..??aku forget.lupa2 inget.
aku tadi tidur kayaknya,,jadi luping deh..
padahal di depan sendiri..
kekekekeekkkk...

salah duanya adalah Internet ama Pengolahan Kata (Open Office Writer). Nah,,mari saya jelaskan satu persatu tentang dua hal tersebut. Pertama adalah Internet.

INTERNET

Internet (Interconnected-networking) ialaha rangkaian komputer yang terhubung di dalam beberapa rangkaian.
Dengan internet kita bisa mendapatkan berjuta-juta informasi, mulai dari berita, bisnis, pengetahuan, teknologi, game, musik, film, dan hiburan lainnya. Melalui internet kita juga dapat mencari lowongan kerja terbaru, dapat melakukan transaksi perbankan (berupa ATM, transfer rekening antar Bank, dll.)
Internet dapat juga berfungsi untuk surfing,e-mail, chatting, dan download.
Sebelum menikmati berintenetan, maka kita harus menggunakan browser,seperti Firefox, Opera, atau Internet Explorer. Untuk penggunaan lebih lanjut pada sebuah instansi ( misalnya kampus atau kantor), koneksi internet menggunakan wireless atau kabel ada dua tipe pengaturan jaringan yaitu :
DHCP (Dynamic Host Configuration Protocol) yaitu tanpa pengaturan IP Address (nomor komputer dalam jaringan) karena sudah secara otomatis IP Address sudah diberik secara otomatis oleh system DHCP.
Manual Setting yaitu dengan pengaturan IP Address secara manual. Untuk setting IP secara manual pada linux adalah dengan cara :
Klik System -> Preferences -> Network Connections
Untuk koneksi dengan kabel terletak pada tab Wired sementara untuk koneksi Wi-fi terletak pada tab Wireless. Anggap kita menggunakan koneksi dengan kabel, pada tab Wired klik Auto eth0 klik Edit.
Connenctions Name dapat anda ganti nama yang anda inginkan, kemudian klik tab IPv4 Settings, masukkan IP Address, Netmask, dan Gateway jaringan instansi Anda. Maukkan juga DNS Servers jika ada DNS pada jaringan Anda.
Setelah itu testing dengan browser pilihan Anda.
Jika anda menggunkan proxy untuk pengaturan proxy web browser pada Firefox klik Edit -> Prefences -> Advanced -> Network -> Settings...
Pilih Manual Proxy Configuration, masukkan proxy pada HTTP Proxy dan portnya jika ada, kemudian OK.
Setelah itu testing browser pilihan Anda sekali lagi.

PENGOLAHAN KATA (OPEN OFFICE WRITER)
Writer adalah modul open office yang digunakan untuk mengolah kata (wordprocessor). Dokumen yang dapat dibuat writer diantaranya adalah naskah, surat, buku, laporan, berita,brosur, dan lain-lain.
Dokumen writer secara default akan disimpan ke format file yang lain seperti DOC, HTML, XHTML, dan lain-lain. Kemampuan writer lainnya yaitu dokumen dapat diekspor ke format PDF, BIbTex, LaTex2e, dan XHTML.
Semua fungsi dan kontrol pada MS dan OO Writer memiliki nama yang mirip atau bahkan sama dengan hanya sedikit perbedaan.
Dalam prakttikum kemarin aya diajari untuk membuat dokumen baru, membuka dokumen, menyimpan dokumen, mencetak dokumen, tentang page setup (pengaturan Ukuran kertas, Margin, dan orientasi) membuat header dan footer, penomoran halaman, pengaturan paragraf, format huruf,menambahkan efek pada huruf sehingga terdapat titik-titik atau garis lurus dalam kalimat tersebut, membuat list dengan bullet, numbering.
Semua yang diajari dalam Open Office Writer tidak jauh berbeda dengan MS Word yang telah saya pelajari. Hanya saja ada beberapa tampilan yang berbeda dengan MS Word dan saya belum terbiasa memakainya.


nb : bila ada kesalahan kata dalam penulisan blog di atas mohon di maafkan..

().()
(_ _) Mohon...
( /\ ) Maaf ya....